Tuesday, August 11, 2009

Twitter VS Plurk

Di dunia internet sekarang ini, sudah banyak sekali situs2 yang bersifat social network.. Klo dulu, yang sempat membooming adalah Friendster dan Live Connector.. Tapi disamping itu, ada situs sosial yang lebih hebat lagi sejak adanya 2 situs tadi dan situs ini mempunyai user paling banyak di seluruh dunia sampai saat ini, yaitu Facebook..

Facebook merupakan situs sosial yang mempunyai fitur terlengkap dari semua situs sosial yang ada.. Fitur2 tersebut antara lain: update status, chat dengan online friends, news feed dari friends yg kita punya, comment untuk published content, gaming, dan masih banyak keunggulan lainnya.. Karena keunggulan ini, Facebook sempat menduduki peringkat pertama untuk situs yang paling banyak dikunjungi dunia menggeser posisi Google.. Luar biasa!


Facebook.com

Namun, masih ad 2 social network lain yang akan kita bicarakan disini.. Kalau dari 3 social network diatas, mereka mempunyai tampilan dan fitur2 yang lengkap.. Tetapi 2 social network yg akan kita bicarakan ini mempunyai tampilan dan fitur yang sederhana, dan yg paling ditonjolkan adalah Update status atau Share something.. Ya.. Seperti yang telah kita ketahui, 2 social network ini adalah Twitter dan Plurk..

1. Twitter


Twitter.com

Menurut info yang saya ketahui, Twitter merupakan situs sosial yang di publikasikan di internet hampir bersamaan dengan Facebook.. Sering disebut2 sebagai pesaing Facebook dalam kategori user.. Tetapi karena Facebook memiliki banyak sekali keunggulan, Twitter menjadi kalah jauh untuk bersaing dengan Facebook.. Twitter memberikan fasilitas bagi pengguna untuk mengirimkan update berupa tulisan teks dengan panjang maksimum 140 karakter.. Pengertian simplenya, Twitter merupakan situs sosial yang membuat koneksi kita dengan orang lain lebih mudah hanya dengan mengisi "What are you doing now?" Dengan begini, orang2 dapat mengetahui aktivitas yang kita lakukan setiap hari.. Sesama user dapat saling mengomentari statusnya dan bisa mengirimkan Direct Message yang sifatnya privasi..


User Home

Dalam Twitter, ada istilah "Following" dan "Followers".. Foolowing adalah fitur yang menampilkan user lain yang ingin kita ikuti updatenya.. Followers adalah tampilan user lain yang ingin mengikuti update kita.. Orang berada dalam tampilan Following tidak bisa melihat update status kita, begitu juga kita tidak bisa melihat update status Followers.. Jadi kesimpulannya, jika kita ingin saling mengetahui status masing2, qt mesti saling Follow dengan teman kita ataupun user lain.. Tampilan Twitter sangat sederhana, hanya menampilkan "What are you doing?", Following dan Followers, About user, dan tampilan background yang minimalis.. Tetapi karena dengan fitur dan tampilan yang sederhana ini, sudah banyak user di dunia yang menggunakan social network ini.. Dan sekarang Twitter sedang mengadakan semacam penghargaan terhadap user2nya..


Following / Followers

2. Plurk


Plurk.com

Hampir sama dengan Twitter, Plurk juga merupakan social network yang mengizinkan user meng-update (atau dikenal sebagai suatu Plurk) melalui antarmuka web, pesan singkat, atau cara lain, dengan panjang maksimum 140 karakter.. Salah satu kelebihan dari Plurk ini adalah kemampuannya untuk menyajikan aktivitas penggunanya berdasarkan jam dan waktu (timeline), sehingga setiap penggunanya dapat menceritakan kegiatan yang sedang ia lakukan saat itu.. User juga dapat melihat dan comment pada aktivitas orang lain berdasarkan timeline tersebut.. Dalam Plurk ada istilah yang disebut dengan "Karma".. Karma adalah suatu penilaian tertentu terhadap aktivitas anggotanya. Semakin tinggi poin karma seorang user, maka semakin banyak pula fasilitas yang akan ia diperoleh. Sistem inilah yang mendorong para Pluker untuk terus aktif di Plurk.


Timeline

Karma seorang pengguna akan naik berdasarkan pada :
  • Jumlah postingan ke Plurk.
  • Jumlah tanggapan diberikan terhadap pengguna Plurk lainnya.
  • Jumlah teman di ajak bergabung dengan Plurk
  • Jumlah pengguna yang mengajak pengguna menjadi teman.
Jika dalam konsep blog yang umum, pengguna dapat memposting artikel dalam kalimat-kalimat yang panjang yang membutuhkan waktu untuk membuatnya, maka dengan Plurk, aspirasi, uneg-uneg, atau apapun kondisi emosi dari pengguna bisa ia tampilkan saat itu dalam bentuk beberapa kata. Proses pengiriman datanya begitu cepat dan akan begitu cepat direspon dari Pluker lainnya..


User Profile and Karma

Hmm.. Kalo menurut gw sih, Plurk lebih bagus karena mempunyai banyak keunggulan dalam fitur2nya.. Tampilannya pun lebih menarik karena tersedia templates untuk costumize tampilan profil kita.. Dengan adanya Karma, para Pluker pun lebih mendorong usernya untuk terus aktif dalam update status, invite friends, atau comment ke status user2 lain.. Tapi mungkin karena Twitter lebih dahulu ada dan dengan fitur dan tampilannya yang sederhana , sudah jutaan orang yang menggunakan aplikasi web ini..

So.. How about you guys? Which is better between Twitter or Plurk? Give your answer and reason why you choose that! Thx for your participation.. GBU all..

4 comments:

Anonymous said...

waaaaaaahhh,,,gw baru tw lay klo ada plurk...
tp,,ribet y plurk??
hehehehe...td gw dh coba2 c td,tp masih bingung lay...ajarin gw dunk!!hehehehe...

_Grace yang manies..._

Roy said...

Nice post bro!

Jeane said...

hmmm...menurut gw twitter masih jadi pilihan gw soalnya global user so it is more useful for me. more informative as well depends on who u r following.
berhubung gw baru tau soal plurk jadi blom bisa terlihat potensi ke depannya
@the moment, i'll have to go wif twitter but let's c.....

Anonymous said...

apaan sih !!! sok2an